Suaranetizen.id, Bandar Lampung – Selasa, 7 Maret 2023 berlangsung pertemuan Organisasi Wanita Katolik RI Bakorcab Bandar Lampung dengan Gabungan Organisasi Wanita ( GOW) Kota Bandar Lampung. guna Sosialisasi deteksi dini kanker dan tumor, di Gedung PKK Jalan Majapahit, Enggal ,Bandar Lampung.
Muhammad Ihsan Hutasuhut AMF Penyuluh dari Yayasan Sosialisasi Kanker Cabang Lampung dalam materinya ” Penyebab, Pencegahan, Pengobatan, Deteksi Dini Kanker dan Tumor, antara lain menjelaskan beberapa faktor yang memicu penyakit kanker adalah; faktor keturunan, gaya hidup, konsumsi makanan yang mengandung bahan- bahan kimia serta metabolisme tubuh.
Cara menghindari kanker dan tumor antara lain dengan cara hidup sehat, teratur, pola makan yang sehat dengan konsumsi makanan yang mengandung serat tinggi seperti buah dan sayuran.
Sedangkan pengobatan penyakit kanker bisa lewat operasi, kemoterapi dan obat- obatan. Tanaman herbal yang bisa menyembuhkan kanker antara lain buah sirsak, daun sirsak, benalu, teh temu putih.
” Lebih baik mencegah daripada mengobati, deteksi dini kanker dengan pemeriksaan diri sendiri secara rutin” Jelasnya.
Pertemuan ini dihadiri oleh beberapa organisasi wanita yang ada di Bandar Lampung. Diantaranya Nani Patriana Prabandari Ketua Organisasi Wanita Katolik RI DPC Tanjungkarang, Dwihari Saptanti Bidang Humas dan Ch Suwarti Bidang Usaha dari Organiisasi Wanita Katolik RI DPC Tanjungkarang , Vin Eni dari Sekretaris Organisasi Wanita Katolik RI Bakorcab serta Theresia Supatmi Pengurus Organisasi Wanita Katolik RI DPC Kedaton Bandar Lampung, hadir pula dari Organisasi Wanita Seandanan, Organisasi Kristen, Organisasi IWAPI, Ikatan Bidan.
Tresnaningsih Carlos Anggota Bidang Organisasi GOW saat ditemui menyampaikan. “Pencegahan atau usaha prefentif sungguh sangat membantu untuk mencegah penyakit kanker, pengetahuan dan sosialisasi ini sangat penting. Sehingga kita dapat terhindar dari kanker atau tumor. ” Tandasnya.
Sedangkan Nani Patriana Prabandari menyampaikan tujuan kegiatan ini adalah “Dengan adanya sosialisasi tentang kanker dan tumor ini, tentunya sangat bermanfaat terutama kita kaum perempuan yang banyak terkena penyakit kanker. Kita dapat mencegah, mendeteksi lebih dini tentang kanker dan bahayanya, dimulai dari pola makan serta kebersihan diri. Sosialisasi ini dapat diteruskan kepada semua masyarakat , dimulai dari keluarga, tetangga maupun masyarakat luas pada umumnya, agar dapat lebih peduli pada pola makan dan kesehatan diri kita masing- masing, sehingga bisa mencegah sedini mungkin terkena penyakit kanker dan tumor. ” Pungkasnya.
Disamping itu Dwihari Saptanti Humas Organisasi Wanita Katolik RI DPC Tanjungkarang, menyambut gembira kegiatan ini, ia menyampaikan ” Dengan mengikuti penyuluhan kanker menyadarkan kita dan masyarakat. Lebih memahami, mewaspadai untuk melakukan pemeriksaan awal secara mandiri atau skrining kanker di pusat kesehatan guna mengenal keberadaan kanker sebelum menjadi gejala penyakit. ” Ucapnya.